Headline

BMKG Bantah Isu Tsunami di Batam dan Tanjung Pinang, Masyarakat Diminta Tetap Tenang

Telegrapnews.com, Batam – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Batam memberikan klarifikasi terkait adanya berita yang meresahkan masyarakat tentang isu akan terjadinya tsunami akibat aktivitas seismik pada Selasa, 17 September 2024, di Kota Batam dan Tanjung Pinang.

Kepala Stasiun Meteorologi Kelas I Hang Nadim Batam, Ramlan, menyatakan bahwa berita tersebut tidak benar dan BMKG tidak pernah merilis informasi semacam itu.

“Kami tegaskan bahwa berita tersebut hanya isu yang tidak memiliki dasar ilmiah yang jelas. BMKG tidak pernah mengeluarkan pernyataan terkait prediksi tsunami di wilayah Kepulauan Riau,” ujar Ramlan.

Baca juga: Info Cuaca BMKG: Batam Berawan Tebal Sepanjang Hari Ini, Suhu Maksimal 29°C

Berikut tanggapan resmi dari BMKG:

1. Berita tersebut tidak benar – BMKG menegaskan bahwa mereka tidak pernah mengeluarkan berita terkait ancaman tsunami di wilayah tersebut.

2. Isu tanpa dasar ilmiah – Berita yang beredar hanyalah isu yang menyesatkan masyarakat tanpa landasan ilmiah yang jelas.

3. Wilayah Kepulauan Riau aman dari gempa – Kota Batam dan Kabupaten Bintan tidak terletak di jalur sesar aktif sehingga bukan merupakan wilayah yang rawan gempa bumi.

Baca juga: Hujan Badai Landa Batam, 29 Lokasi Pohon Tumbang Akibatkan Gangguan Lalu Lintas dan Korban Luka

4. Teknologi prediksi gempa belum ada – Hingga saat ini, belum ada teknologi yang bisa memprediksi secara akurat kapan, di mana, dan dengan kekuatan berapa gempa bumi akan terjadi. Karena itu, BMKG tidak pernah mengeluarkan informasi terkait prediksi gempa bumi.

5. Himbauan kepada masyarakat – BMKG menghimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terpancing oleh isu yang beredar. Jika masyarakat memerlukan informasi lebih lanjut, mereka dapat menghubungi pusat layanan di nomor 0813 1470 7352.

Dengan pernyataan ini, BMKG berharap masyarakat tidak mudah percaya pada informasi yang tidak terverifikasi dan selalu mengandalkan sumber resmi terkait kondisi seismik dan potensi bencana alam.

Penulis: dr

Share

Recent Posts

  • Hukum Kriminal

Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan Paruh Rangkong dan Taring Beruang Madu

TelegrapNews.com, Batam – Bea Cukai Batam menggagalkan upaya penyelundupan bagian tubuh satwa dilindungi yang dikirim…

3 hari ago
  • Hukum Kriminal

Bareskrim Polri dan Polda Kepri Bongkar Peredaran Narkoba di Club Malam Batam

TelegrapNews.com, Batam – Tim gabungan Bareskrim Polri dan Polda Kepulauan Riau membongkar peredaran narkoba di…

3 hari ago
  • Batam

Sinergi Kejari dan PWI Batam, Perlindungan Nyata bagi Dunia Pendidikan

TelegrapNews.com, Batam - Langkah Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Batam dalam…

5 hari ago
  • Anamabas

Kejati Kepri dan Kejari Lingga Sosialisasi Pencegahan Korupsi di Singkep Lingga

TelegrapNews.com, Dabo Singkep - Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau bersama dengan Kejaksaan Negeri Lingga melalui program…

5 hari ago
  • Batam

Sampah di Sekitar Jembatan Barelang, Pengunjung Keluhkan Pemandangan Kotor

TelegrapNews.com, Batam – Warga Batam yang datang untuk menikmati sore hari di Jembatan Barelang mengeluhkan…

6 hari ago
  • Batam

Pedagang di Jembatan Barelang Kecewa, Uang Sampah Sudah Dibayar tapi Sampah Tak Diangkut

TelegrapNews.com, Batam – Pedagang di Jembatan 1 dan 2 Barelang, Kota Batam mengeluhkan penumpukan sampah…

6 hari ago