DPRD Batam Resmi Miliki Pimpinan Lengkap, Budi Mardiyanto Dilantik sebagai Wakil Ketua II

DPRD Batam Resmi Miliki Pimpinan Lengkap, Budi Mardiyanto Dilantik sebagai Wakil Ketua II
Budi Mardiyanto resmi menjabat Wakil Ketua II DPRD Batam (ist)

Telegrapnews.com, Batam – Budi Mardiyanto resmi dilantik sebagai Wakil Ketua II DPRD Kota Batam periode 2024-2029. Acara pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut berlangsung di Ruang Rapat Paripurna Kantor DPRD Batam pada Rabu (16/10/2024).

Ketua DPRD Batam, Kamaluddin, menegaskan bahwa keputusan ini telah mengikuti semua aturan yang berlaku dan memiliki kekuatan hukum. Pelantikan itu sekaligus melengkapi unsur Pimpinan DPRD Batam.

“PDIP melalui mekanisme yang ada telah menetapkan Budi Mardiyanto sebagai Wakil Ketua II DPRD Batam untuk masa jabatan 2024-2029,” ungkap Kamaluddin.

BACA JUGA:  Perubahan Struktur Pimpinan Fraksi DPRD Batam: Rival Pribadi Kini Ketua Fraksi Nasdem

Baca juga: Belajar Kasus Ledakan Ponsel di Batam, Ahli IT Ingatkan Bahaya Pengisian Baterai Ponsel

Dengan dilantiknya Budi Mardiyanto, struktur pimpinan DPRD Kota Batam kini telah lengkap, bersama dengan pimpinan definitif lainnya yaitu Muhammad Kamaluddin (Partai Nasdem) sebagai Ketua, Aweng Kurniawan (Partai Gerindra) sebagai Wakil Ketua I, dan Hendra Asman (Partai Golkar) selaku Wakil Ketua III.

BACA JUGA:  Polisi Usut Bentrokan Warga Sembulang dan Pekerja PT MEG: Delapan Luka, Barang Bukti Disita

Pjs Walikota Batam, Andi Agung, yang hadir dalam rapat paripurna, berharap sinergi antara Pemko Batam dan DPRD Batam dapat terjalin lebih erat untuk kemajuan kota Batam.

“Kolaborasi antara eksekutif dan legislatif sangat penting, terutama untuk membangun Batam yang berkelanjutan,” katanya.

Baca juga: Pembekalan di Hambalang: Prabowo dan Gibran Siapkan Kabinet, Budi Gunawan Jadi Sorotan

BACA JUGA:  DPRD Batam Tetapkan Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota 2025-2030

Sementara itu, Budi Mardiyanto menyampaikan rasa syukurnya atas perjalanan politik yang telah dilaluinya hingga bisa menjadi pimpinan DPRD Batam. Ia berkomitmen untuk menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.

“Kita akan bekerja secara kolektif kolegial. Setiap agenda yang telah dicanangkan akan kita bahas bersama dan kita jalankan dengan amanah,” tegas Budi.

Editor: jd