Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Dua Pasar Kota Batam

Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Dua Pasar Kota Batam
Harga kebutuhan pokok di Pasar Kota Batam, Kamis (27/3/2025) masih stabil (ilustrasi)

Telegrapnews.com, Batam – Jelang lebaran, Polda Kepri melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok di dua pasar Kota Batam. Terpantau harga pada Kamis (27/3/2025) masih stabil

Kabidhumas Polda Kepri, Kombes Pol. Zahwani Pandra Arsyad, mengungkapkan bahwa harga sejumlah komoditas masih berada dalam rentang normal.

“Beberapa bahan pokok seperti cabai rawit merah, cabai rawit hijau, dan cabai merah keriting masih stabil. Pedagang juga telah diberikan imbauan agar tidak menaikkan harga secara tidak wajar,” ujarnya.

BACA JUGA:  KLHK Merestui 6 WN Iran Naik MT Arman 114

Berdasarkan hasil pemantauan, berikut harga bahan kebutuhan pokok di dua pasar tersebut:

  1. Beras

Medium: Rp12.000/kg

Premium: Rp14.500/kg

  1. Gula Pasir

Curah: Rp16.000/kg

Kiloan: Rp16.000/kg

Kemasan: Rp18.500/kg

  1. Cabai

Merah Keriting: Rp70.000/kg

Rawit Hijau: Rp55.000/kg

Rawit Merah: Rp65.000/kg

  1. Bawang

Merah: Rp36.000/kg

Putih: Rp30.000/kg

  1. Minyak Goreng

Curah: Rp20.000/liter

Kemasan: Rp16.000/liter

  1. Daging Sapi

Segar: Rp150.000/kg

BACA JUGA:  Pemerintah Rayu Boeing Investasi, Tawarkan Batam dan Bintan untuk Bangun Pabrik dan Pusat Pelatihan

Beku: Rp95.000/kg

  1. Daging Ayam

Segar: Rp40.000/kg

Beku: Rp33.000/kg

  1. Telur Ayam: Rp50.000/papan
  2. Kedelai: Rp12.500/kg

10.Ikan: Rp22.000/kg

11.Tepung: Rp10.000/kg

Editor: jd