More

    Kesal Istri Dibawa ke Palembang, Pria Ini Aniya Mertua di Bandara Hang Nadim Batam

    Telegrapnews.com, Batam – Emosi RK, warga Batam Kota, begitu memuncak saat mengetahui istrinya dibawa mertua pulang ke Palembang , Sumsel, Minggu (6/10/2024). Dia sampai menganiaya mertuany dengan helm di Terminal Keberangkatan Bandara Hang Nadim, Batam.

    Akibat perilakunya itu, RK diamankan Polsek Bandara Hang Nadim.

    Menurut Kapolsek Kawasan Bandara Hang Nadim, Iptu Noval Adimas, Rabu (9/10/2024),kejadian bermula saat korban, MLT, bersama kerabat dan istri pelaku, A, berada di Terminal Keberangkatan Bandara Hang Nadim.

    BACA JUGA:  PT Maruwa Indonesia Tutup Tiba-Tiba, Ratusan Karyawan Terancam Kehilangan Mata Pencaharian

    Baca juga: Kejati Kepri Resmi Jalin Kerjasama dengan Bawaslu dan BPJS Kesehatan untuk Bidang Perdata dan TUN

    RK mendatangi mertuanya dan terjadi cekcok di antara keduanya. Dalam situasi tersebut, RK melakukan pemukulan terhadap MLT dengan menggunakan helm miliknya.

    “Iya, pelaku kesal karena istrinya akan dibawa ke Palembang oleh mertuanya. Hal ini memicu emosi dan menyebabkan penganiayaan,” ujar Iptu Noval.

    BACA JUGA:  Proyek Pusat Data Nasional di Batam Batal, Ini Alasannya Kata Menkomdigi Meutya Hafid

    Akibat pemukulan tersebut, MLT mengalami luka di bagian kepala. Petugas dari unit Reskrim Polsek Bandara Hang Nadim segera menangkap RK di lokasi kejadian.

    Baca juga: Terlibat Tindak Pidana Orang, Polda Kepri Tangkap WNA Malaysia di Pelabuhan Batam Center

    “Pelaku saat ini telah ditahan dan diproses sesuai aturan hukum yang berlaku,” tambah Iptu Noval.

    BACA JUGA:  Info Cuaca Batam Hari Ini: Hujan Ringan Sejak Pagi hingga Sore, Berawan di Malam Hari

    Kasus ini mengingatkan masyarakat akan pentingnya menyelesaikan konflik dengan cara damai. Serta tidak mengedepankan kekerasan dalam menyelesaikan masalah pribadi.

    Editor: jd

    Baca berita lainnya

    Leave a reply

    Silakan masukkan komentar anda!
    Silakan masukkan nama Anda di sini