Konser Rura Nauli Batam: Menyambut Pilkada 2024 dengan Musik Batak dan Budaya Tor-Tor

Konser Rura Nauli Batam: Menyambut Pilkada 2024 dengan Musik Batak dan Budaya Tor-Tor
Mendukung Rudi-Rafiq di Pilkada Kepri, komunitas batak Batam gelar Konser Rura Nauli (ist)

Telegrapnews.com, Batam – Komunitas Batak di Batam akan menggelar acara spesial bertajuk “Konser Rura Nauli” yang bertujuan untuk menyambut pesta demokrasi Pilkada 2024.

Konser ini dijadwalkan akan digelar pada 16 November 2024 di SP Plaza, Sagulung, Batam, dan ditargetkan akan menarik sekitar 10 ribu pengunjung. Acara ini akan dimeriahkan oleh sejumlah penyanyi top lagu Batak, baik dari tingkat nasional maupun lokal.

Beberapa penyanyi terkenal yang akan tampil di antaranya Punxgoaran Band, Style Voice, B-Three Star, Arsad Berutu, dan Arvindo Simatupang. Tidak ketinggalan juga penyanyi lokal seperti Senari Trio dan Trixie br Manik, yang siap menghibur pengunjung dengan lagu-lagu khas Batak.

BACA JUGA:  Polda Kepri Bagikan Takjil dan Bansos untuk Anak Yatim dan Masyarakat TPA Punggur di Bulan Ramadan

Baca juga: Bawa Bukti Lengkap, Tim Hukum Rudi-Rafiq Desak Bawaslu Usut Dugaan Pelanggaran Kampanye

Acara ini juga akan dihiasi dengan tarian Tor-tor yang memperkenalkan budaya Batak kepada masyarakat Batam.

Konser ini juga menjadi momentum penting bagi pasangan calon Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H Muhammad Rudi (HMR) dan calon Wakil Gubernur Kepri H Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq).

Dalam kesempatan tersebut, HMR akan turut hadir, yang sekaligus menjadi prosesi keberangkatan menuju hari pencoblosan pada 27 November 2024.

BACA JUGA:  IPM Batam Naik, Rudi Siap Wujudkan Kepri dengan SDM Berkualitas

Menurut Onward Siahaan, pengarah konser, kegiatan ini dimaksudkan untuk memaknai Pilkada 2024 sebagai pesta demokrasi yang penuh sukacita.

Baca juga: Tokoh Pemuda Kepri Bakal Laporkan Lurah Pasir Panjang, anggota DPRD Fraksi PDI, Penggiat Medsos dan Kabag Tapem Karimun Terkait Pencemaran Nama Baik dan UU ITE

“Pesta demokrasi ini harus dirayakan dengan gembira. Kami ingin mengajak masyarakat Batak di Batam untuk ikut berpartisipasi dalam merayakan momen ini,” ujar Onward.

Selain itu, acara ini juga menjadi sarana untuk mendukung pasangan Rudi-Rafiq, yang kini sudah diterima sebagai bagian dari suku Batak. HMR telah diberikan marga Harahap. Sementara istrinya Marlin Agustina diberikan marga Nasution.

BACA JUGA:  10 Ribu Penonton Konser Rura Nauli Tunjukkan Dukungan untuk Rudi-Rafiq

Ketua Panitia Pelaksana, Ninggor Sitorus, mengungkapkan bahwa konser akan dimulai pada pukul 16.00 WIB dan berlangsung hingga selesai.

“Kami berharap acara ini tidak hanya menghibur, tetapi juga menjadi ajang kebersamaan bagi masyarakat Batam, serta memperkenalkan dan merayakan budaya Batak,” tuturnya.

Dengan line-up penyanyi dan grup band yang sudah populer di kalangan masyarakat Batak, konser Rura Nauli ini diharapkan dapat membawa kegembiraan dan dukungan positif untuk Pilkada Kepri 2024.

Editor: denni risman