Brigjen Pol Anom Prabowo dimutasi menjadi Wakapolda Kepri (ist)
Telegrapnews.com, Batam – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melakukan rotasi dan mutasi terhadap sejumlah perwira tinggi Polri, termasuk pejabat utama Polda Kepulauan Riau (Kepri) hingga Kapolres di lingkungan Polda Kepri. Salah satu posisi penting yang kini terisi adalah Wakapolda Kepri yang dijabat oleh Brigjen Pol Anom Wibowo.
Mutasi ini tertuang dalam surat Telegram Kapolri Nomor: ST/488/III/KEP./2025 hingga ST/492/III/KEP./2025 yang diterbitkan pada 12 Maret 2025 dan ditandatangani oleh Irwasum Polri Komjen Pol Dedi Prasetyo atas nama Kapolri.
Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Zahwani Pandra Arsyad, menjelaskan bahwa mutasi ini merupakan bagian dari penyegaran organisasi dan pembinaan karier di lingkungan Polri. Kapolda Kepri, Irjen Asep Safrudin, berharap para pejabat yang baru dilantik dapat meningkatkan kinerja institusi.
Para pejabat yang dimutasi wajib melaksanakan tugas di jabatan barunya paling lambat 14 hari sejak diterbitkannya Surat Telegram Kapolri tersebut.
Dengan rotasi ini, diharapkan Polda Kepri semakin optimal dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta meningkatkan pelayanan kepada publik.
Editor: jd
Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Aroma kekecewaan menyeruak dari internal Partai NasDem Tanjungpinang. Seorang mantan Calon Legislatif…
Telegrapnews.com, Pekanbaru — Skandal beras oplosan kembali mengguncang publik! Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Riau…
Telegrapnews.com, Batam – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) baru-baru ini menyatakan bahwa Batam dan…
Telegrapnews.com, Batam — Pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang mengecam praktik pengoplosan beras subsidi menjadi beras…
Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Konflik memanas antara Thailand dan Kamboja kini menimbulkan kecemasan bagi keluarga pekerja…
Telegrapnews.com, Batam – Upaya penyelundupan narkotika kembali digagalkan di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam. Seorang…