Telegrapnews.com, Batam – Polda Kepri menggelar Latihan Pra Operasi (Latpraops) Ketupat Seligi 2025 di Gedung Lancang Kuning, Selasa (18/3/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan kemampuan personel dalam melaksanakan pengamanan selama Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah tahun 2025.
Latpraops dipimpin oleh Karendalops Ketupat Seligi 2025, Kombes. Pol. Ulami Sudjaja, S.H., didampingi oleh Kasatgas Opsda Ketupat Seligi 2025, Kombes. Pol. Tri Yulianto, S.I.K., M.Si., dan Kasatgas Humas Ops Ketupat Seligi 2025, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh personel yang terlibat dalam Operasi Ketupat Seligi 2025.
Dalam sambutannya, Kombes. Pol. Ulami Sudjaja, S.H., mengungkapkan bahwa operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari, mulai dari 26 Maret hingga 8 April 2025, di seluruh wilayah Polda Kepri.
Operasi ini bertujuan untuk memastikan keamanan masyarakat yang menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idul Fitri, menjaga ketertiban, kelancaran lalu lintas, serta menurunkan angka kriminalitas dan kecelakaan lalu lintas.
“Dalam operasi ini, sebanyak 3.076 personel Polri akan terlibat, termasuk 640 personel dari instansi terkait seperti TNI, Satpol PP, dan Dishub. Kami juga akan mendirikan 19 pos pelayanan, 12 pos pengamanan, dan 19 pos terpadu di seluruh wilayah Polda Kepri,” jelas Kombes. Pol. Ulami Sudjaja, S.H.
Lebih lanjut, Kasatgas Opsda Kombes. Pol. Tri Yulianto, S.I.K., M.Si., menambahkan bahwa Latpraops bertujuan untuk menyamakan persepsi dan meningkatkan koordinasi antar satuan tugas. “Kami ingin memastikan bahwa masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman,” ujarnya.
Kasatgas Humas Ketupat Seligi 2025, Kombes. Pol. Zahwani Pandra Arsyad, S.H., M.Si., mengimbau masyarakat untuk memanfaatkan aplikasi Polri Super Apps dan Call Center 110 untuk melaporkan gangguan keamanan serta mendapatkan informasi layanan kepolisian.
Ia juga mengingatkan masyarakat yang akan mudik untuk menitipkan barang berharga di kantor polisi terdekat demi menjaga keamanan.
Kegiatan Latpraops ini dilanjutkan dengan pemberian materi dari berbagai narasumber terkait pengamanan operasional, termasuk paparan dari Ditintelkam Polda Kepri, Ditlantas Polda Kepri, dan Ditpolairud Polda Kepri.
Editor: dr