Headline

Bawaslu Batam Lanjutkan Proses Laporan Dugaan Pelanggaran Kampanye di Dataran Engku Putri

Telegrapnews.com, Batam – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Batam menindaklanjuti laporan masyarakat terkait dugaan pelanggaran kampanye yang terjadi di fasilitas pemerintah non-komersial di Dataran Engku Putri pada acara pesta budaya, Ahad 3 November 2024 lalu.

Ketua Bawaslu Batam, Antonius Itoloha Gaho, mengonfirmasi bahwa laporan tersebut telah diterima pada Jumat, 8 November 2024, dan telah melalui kajian awal.

“Setelah kajian yang kami lakukan dua hari lalu, laporan ini dinyatakan memenuhi syarat materil dan formil,” ujar Antonius, seperti dikutip ulasan, Selasa (12/11/2024).

Baca juga:Kehadiran Ansar Ahmad di Pesta Budaya Bangso Batak Marsada Tak Menyalahi Aturan Pemilu, Kata Bawaslu Kepri

Bawaslu Batam telah melakukan registrasi terhadap laporan ini dengan nomor laporan 08 dan saat ini tengah dalam tahap klarifikasi. Antonius menjelaskan bahwa pihaknya telah memanggil pelapor, saksi, serta pihak yang dilaporkan untuk memberikan keterangan lebih lanjut.

Terlapor dalam kasus dugaan pelanggaran kampanye ini adalah pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 1, Ansar Ahmad dan Nyanyang Haris Pratamura.

Baca juga: Pesta Budaya Bangso Batak: Ansar Ahmad dan Nyanyang Memukau Ribuan Warga Batam di Konser Judika

“Proses klarifikasi dan pendalaman laporan ini dilakukan sesuai prosedur, yaitu tiga plus dua hari. Kami akan menunggu hasil klarifikasi untuk menentukan apakah unsur pelanggaran terpenuhi atau tidak,” tambah Antonius.

Proses ini menjadi langkah awal Bawaslu dalam memastikan setiap aktivitas kampanye berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku. Terutama terkait penggunaan fasilitas pemerintah yang semestinya netral dan bebas dari kegiatan politik.

Editor: jd

Share

Recent Posts

  • Politik

Mantan Caleg NasDem Ungkap Kekecewaan: Tak Ada Perhatian, Padahal Ikut Menangkan Kursi DPRD Tanjungpinang!

Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Aroma kekecewaan menyeruak dari internal Partai NasDem Tanjungpinang. Seorang mantan Calon Legislatif…

10 jam ago
  • Hukum Kriminal

Geger Beras Oplosan di Pekanbaru! Polda Riau Sita 9 Ton, Ungkap Modus Licik dan Libatkan Merek Premium!

Telegrapnews.com, Pekanbaru — Skandal beras oplosan kembali mengguncang publik! Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Riau…

12 jam ago
  • Featured

Benarkah Batam Bebas Beras Oplosan? Fakta Lama Terungkap, Mafia Beras Masih Gentayangan!

Telegrapnews.com, Batam – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) baru-baru ini menyatakan bahwa Batam dan…

12 jam ago
  • Featured

Batam Terkepung Mafia Pangan: Di Balik Oplosan Beras, Ada Rente, Kartel, dan “Dispensasi Ilegal”

Telegrapnews.com, Batam — Pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang mengecam praktik pengoplosan beras subsidi menjadi beras…

1 hari ago
  • Kepri

Diduga 5 Warga Tanjungpinang Terjebak Konflik Thailand-Kamboja, BP3MI Kepri Angkat Suara

Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Konflik memanas antara Thailand dan Kamboja kini menimbulkan kecemasan bagi keluarga pekerja…

2 hari ago
  • Hukum Kriminal

Upah Rp5 Juta per Bungkus! OT Rela Jadi Kurir Sabu, Disergap Saat Mau Terbang dari Bandara Hang Nadim Batam

Telegrapnews.com, Batam – Upaya penyelundupan narkotika kembali digagalkan di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam. Seorang…

2 hari ago