Kepri

Dengan Insentif untuk Guru Ngaji hingga Infrastruktur Modern, HMR Dinilai Sosok Tepat untuk Gubernur Kepri

Telegrapnews.com, Batam – Haji Muhammad Rudi (HMR), yang kini dikenal sebagai “Bapak Pembangunan” Batam, kembali menuai pujian sebagai sosok potensial untuk memimpin Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) sebagai gubernur.

Sepanjang masa jabatannya sebagai Wali Kota Batam sekaligus Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, HMR telah membuktikan diri dengan sederet prestasi yang mengubah wajah Batam menjadi lebih maju dan sejahtera.

Perjalanan prestasi HMR dimulai bahkan sebelum menjabat sebagai Wali Kota. Sebagai anggota DPRD Batam pada 2009, pria kelahiran Tanjungpinang ini telah menunjukkan komitmen dengan memperjuangkan insentif bagi tokoh agama. Serta menggagas pembangunan Masjid Mahmud Riayat Syah yang kini menjadi ikon megah di Batuaji.

Baca juga: Rudi Janji Tingkatkan Layanan Kesehatan, Fasilitas Nelayan, dan Akses Transportasi di Anambas

“Pengalaman HMR sebagai anggota DPRD Batam menjadi awal perjuangan beliau dalam memajukan Kota Batam,” ungkap Taufik Ace Muntasir, Sekretaris DPD Partai NasDem Kota Batam, pada Senin (28/10/2024).

Taufik, yang juga Anggota DPRD Batam, menyebut HMR sebagai pemimpin dengan visi yang jelas dalam membangun infrastruktur. Serta mendukung kesejahteraan masyarakat.

Langkah HMR kian mantap ketika menjadi Wakil Wali Kota Batam pada 2011-2016. Di periode itu, ia memperkenalkan insentif untuk perangkat RT/RW serta berbagai inisiatif lain yang dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.

Sejak menjabat Wali Kota Batam dari 2016, HMR juga dilantik sebagai Kepala BP Batam pada 2019.

“Meski pandemi Covid-19 melanda, pembangunan Batam terus berjalan, dan ekonomi tetap tumbuh,” tutur Taufik.

Baca juga: Semangat Perubahan Landa Penyengat, Warga Antusias Tempel Stiker Rudi-Rafiq di Pintu Rumah

Pada periode kedua kepemimpinannya (2021-2024), HMR memfokuskan kebijakan pada pembangunan fisik dan pemberdayaan masyarakat. Hasilnya terlihat nyata dalam bentuk jalan lebar, bandara dan pelabuhan yang modern. Serta pembangunan masjid yang megah di seluruh penjuru kota, tidak hanya di area perkotaan.

Dari sisi ekonomi, Taufik mencatat pencapaian HMR dalam membangkitkan Batam dari keterpurukan ekonomi akibat pandemi.

Pada 2020, ekonomi Batam sempat berada di angka -2,55 persen, namun pada 2023 ekonomi meroket ke angka 7,04 persen, melampaui pertumbuhan ekonomi Kepri dan nasional.

“Dengan semua keberhasilan ini, inilah saatnya HMR membangun Kepri,” kata Taufik.

HMR, yang kini maju bersama Calon Wakil Gubernur Kepri Aunur Rafiq dengan nomor urut dua, dianggap sebagai figur tepat yang mampu membawa perubahan besar untuk seluruh Provinsi Kepri.

Editor: denni risman

Share

Recent Posts

  • Nasional

Gunung Marapi Sumatera Barat Kembali Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter

Telegrapnews.com, Sumbar - Gunung Marapi yang terletak di perbatasan Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatera…

12 jam ago
  • Gaya Hidup

Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri 24 Turun Serentak Hari Ini di Batam, Ini Daftar Lengkapnya

Telegrapnews.com, Batam - Harga emas Antam, UBS, dan Galeri 24 di Batam, mengalami penurunan pada…

12 jam ago
  • Batam

Penataan DAS Baloi Disorot: Alih-Alih Cegah Banjir, Sungai Malah Menyempit dan Dipenuhi Taman

Telegrapnews.com, Batam – Rencana penataan Daerah Aliran Sungai (DAS) Baloi Indah menuai kritik tajam dari…

12 jam ago
  • Kepri

Ketua DPRD Kepri Kritik Teguran Kamaludin, Tegaskan Sidak Dewan adalah Fungsi Pengawasan Sah

Telegrapnews.com, Batam – Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Iman Sutiawan, angkat bicara menanggapi pernyataan kontroversial…

14 jam ago
  • Batam

LAM Batam Tegaskan Berpihak ke Warga Rempang, Tolak Keterlibatan dalam Tim Terpadu Penggusuran

Telegrapnews.com, Batam – Lembaga Adat Melayu (LAM) Kepulauan Riau (Kepri) Kota Batam menegaskan komitmennya untuk…

15 jam ago
  • Batam

Pelabuhan Feri Internasional Gold Coast Bengkong Tawarkan Tiket Lebih Murah Tanpa Seaport Tax

Telegrapnews.com, Batam – Pelabuhan Feri Internasional Gold Coast Bengkong memberikan kekhususan yang tidak ditemukan di…

17 jam ago