Headline

Dukungan Warga Teluk Keriting, Rudi-Rafiq Yakin Duduk di Dompak

Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Warga Teluk Keriting menunjukkan antusiasme tinggi dalam acara Silaturahmi dan Kampanye Dialogis Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepulauan Riau nomor urut 2, H Muhammad Rudi (HMR) dan H Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq) di Teluk Keriting, Kecamatan Tanjungpinang Kota, pada Rabu (6/11/2024).

Dengan semangat satu komando, warga bertekad memenangkan pasangan Rudi-Rafiq untuk memimpin Kepri.

Dalam acara ini, warga Teluk Keriting menyatakan keyakinan mereka terhadap kinerja pasangan Rudi-Rafiq.

Baca juga: Warga Kampung Pelita Bersatu: HMR Pilihan Tepat untuk Gubernur Kepri

Mereka kagum melihat paparan dari calon gubernur nomor urut 2 dan optimis bahwa kepemimpinan Rudi-Rafiq akan membawa perubahan signifikan bagi Tanjungpinang.

“Kota Batam mengalami kemajuan pesat di bawah kepemimpinan Pak Rudi selama dua periode. Kota ini menjadi lebih cantik dan tertata,” ujar Agung, salah satu warga setempat.

Ia menilai, dengan pengalaman Rudi sebagai Walikota Batam dan Rafiq sebagai Bupati Karimun. Mereka memiliki rekam jejak yang menjanjikan untuk kemajuan Kepri.

Dalam sambutannya, HMR menyampaikan komitmennya untuk memperindah Kota Tanjungpinang. “Jika Tanjungpinang sudah cantik, orang akan ingin datang. Dengan begitu, ekonomi pun akan tumbuh,” katanya.

Baca juga: Kehadiran Ansar Ahmad di Pesta Budaya Bangso Batak Marsada Tak Menyalahi Aturan Pemilu, Kata Bawaslu Kepri

HMR juga mengajak warga dan relawan untuk menjaga kekompakan tanpa mencari-cari kesalahan lawan.

“Saya mengajak kita semua kompak dan bersatu. Kawal suara kita. Jika semua sudah kompak, jadilah Rudi-Rafiq Duduk di Dompak. Perjuangan ini bukan hanya untuk kami, tapi demi kemajuan Tanjungpinang dan Kepri,” tambahnya.

Dengan dukungan penuh dari warga Teluk Keriting, pasangan Rudi-Rafiq optimis meraih kemenangan dan membawa perubahan positif bagi Provinsi Kepulauan Riau.

Editor: denni risman

Share

Recent Posts

  • Nasional

23 Prajurit Korps Marinir yang Jadi Korban Longsor Cisarua Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa

Kadispenal Laksamana Pertama TNI Tunggul. (TNI AL) TelegrapNews.com - Sebanyak 23 prajurit Korps Marinir menjadi…

10 jam ago
  • Kepri

KAWAL PEMULANGAN 133 WNI DEPORTASI DARI MALAYSIA SECARA AMAN DAN KONDUSIF

Polisi mengawal pemulangan 133 WNI yang dideportasi pemerintah Malaysia. f istimewa TelegrapNews.com - Polda Kepri…

11 jam ago
  • Kepri

362 PERSONEL POLDA KEPRI TERIMA SATYALANCANA PENGABDIAN TAHUN 2026

Personel Polda Kepri yang mendapatkan penghargaan. f istimewa TelegrapNews.com - Sebagai wujud penghargaan negara atas…

19 jam ago
  • Batam

PT ESUN : Bukan Limbah B3, Tapi Bahan dan Material Produksi Berizin Sah, Sebut BP Batam Berperan Aktif Menata Penumpukan Kontainer

Ribuan pencari kerja hendak melamar kerja di PT Esun, beberapa waktu lalu. Setiap tahunnya perusahaan…

2 hari ago
  • Nasional

Batas Penerimaan Hadiah Pejabat Rp 1,5 Juta di Perubahan Aturan Pelaporan Nilai Gratifikasi

gedung KPK. f. istimewa TelegrapNews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengubah ketentuan mengenai batas nominal…

2 hari ago
  • Batam

Kepala BP Batam Temui Warga Rempang Galang, Paparkan Rencana Pembangunan Sekolah Rakyat Terintegrasi Merah Putih

TelegrapNews.com - Kepala BP Batam, Amsakar Achmad, menemui warga Rempang Galang untuk memaparkan rencana pembangunan…

3 hari ago