Info Cuaca

Hujan Deras dan Banjir Terjang Tanjungpinang, Warga Khawatir Terulang

Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Hujan deras yang melanda Kota Tanjungpinang, Kepri, pada Jumat (10/1) mengakibatkan banjir yang merendam sejumlah jalan utama. Diantaranya Jalan Nusantara Kilometer 12 dan Jalan DI Panjaitan Kilometer 9.

Banjir yang dimulai sejak pagi hari itu mulai surut sekitar pukul 12.00 WIB setelah hujan mulai reda.

Menurut warga setempat, Sudarmanto, banjir telah terjadi sejak sekitar pukul 9 pagi. Ketinggian air yang merendam halaman pertokoan di lokasi tersebut.

“Mulai surut itu waktu siang hari, saat hujan deras mulai reda,” ujarnya.

Sudarmanto menambahkan bahwa ketinggian banjir kali ini tidak sebesar banjir pada hari-hari sebelumnya, yang bahkan merendam bagian dalam toko.

Meskipun air sudah surut, ia tetap merasa khawatir akan banjir kembali mengingat hujan deras yang masih berlangsung hingga sore hari.

Rama, seorang pemilik toko di kawasan yang sama, mengungkapkan kekhawatirannya terhadap kondisi tersebut, karena banjir sering terjadi di wilayah tersebut setiap kali hujan deras turun.

“Walaupun cepat surut, air kadang masuk dan mengotori halaman kami,” ujar Rama seperti dikutip batampos, Sabtu (11/1/2025).

Ia berharap pemerintah dapat segera mencari solusi untuk mengatasi permasalahan banjir yang kerap melanda wilayah tersebut, demi kenyamanan para penghuni toko dan warung.

Banjir yang kerap terjadi di lokasi ini menjadi perhatian masyarakat yang berharap ada langkah dari pemerintah untuk memperbaiki sistem drainase dan mengurangi dampak banjir yang mengganggu aktivitas sehari-hari.

Editor: dr

Share

Recent Posts

  • Batam

Warga The Icon Central Kesal, Pasang Spanduk Tolak Homestay dan Protes IPL Mencekik

Warga membentangkan spanduk sebagai bentuk protes. F istimewa telegrapNews.com – Kekesalan warga Perumahan The Icon…

21 jam ago
  • Gaya Hidup

Batuk,Pilek dan Sakit Tenggorokan, Lakukan 8 Hal ini Mengatasinya

ILustrasi batuk dan pilek. F. Istock telegrapnews.com - Dengan perubahan cuaca yang tak menentu, peningkatan…

24 jam ago
  • Info Cuaca

BMKG: Hari ini Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Sedang hingga Lebat

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini berupa potensi hujan ringan, sedang, hingga…

1 hari ago
  • Nasional

KIP Memutuskan Ijazah Jokowi Bisa Diakses Publik dan Merupakan Informasi Terbuka

ILUSTRASI: Tangkapan layar salah satu akun yang menyebut ijazah Jokowi palsu. (ANTARA/Facebook) telegrapnews.com - Komisi…

1 hari ago
  • Batam

Penataan SDM BP Batam, 681 Orang Terima SK Pegawai Tetap

Kepala BP Batam Amsakar Achmad memberikan SK kepada salah satu pegawai. F dok BP Batam…

2 hari ago
  • Politics

Megawati Tegas Menolak Wacana Pilkada Melalui DPRD, Sebut Penghianatan Reformasi

Megawati Soekarno Putri F. Humas PDIP telegrapnews.com - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan…

2 hari ago