Headline

KPU Kepri Gelar Simulasi Pemungutan dan Penghitungan Suara untuk Persiapan Pilkada 2024

Telegrapnews.com, Tanjungpinan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 pada Sabtu (26/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk mengurangi kesalahan selama proses pemungutan suara dan memastikan kelancaran pelaksanaan Pilkada yang akan datang.

Ketua KPU Provinsi Kepri, Indrawan Prabowoadi, menjelaskan bahwa simulasi ini merupakan bagian dari persiapan KPU dalam menghadapi Pilkada 2024. Dengan simulasi ini, diharapkan potensi terjadinya Pemungutan Suara Ulang (PSU) dapat diminimalisir, seperti yang terjadi pada Pemilu sebelumnya.

Baca juga: Didukung Prabowo, Ansar-Nyanyang Siap Wujudkan Generasi Emas Kepri

“Kami akan melaksanakan simulasi ini di setiap Kabupaten dan Kota, mungkin sekitar November setelah pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS),” ujar Indrawan.

Simulasi yang berlangsung di TPS 8 Pasar Gurindam, Jalan Cendrawasih, Kota Tanjungpinang, dihadiri oleh ratusan peserta. Dalam simulasi ini, para pemilih diberikan dua jenis surat suara: untuk pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta untuk pemilihan Walikota dan Wakil Walikota.

Baca juga: Rudi Janji Tingkatkan Layanan Kesehatan, Fasilitas Nelayan, dan Akses Transportasi di Anambas

Menariknya, surat suara yang digunakan tidak mencantumkan identitas pasangan calon (paslon). Hanya menampilkan gambar bunga atau makanan, dan nomor urut yang digunakan adalah nomor puluhan, bukan nomor urut paslon.

“Simulasi ini merupakan langkah persiapan kita untuk menghadapi Pilkada pada 27 November nanti. Serta evaluasi dari Pemilu legislatif sebelumnya,” tambah Indrawan.

Penulis: jd

Share

Recent Posts

  • Nasional

23 Prajurit Korps Marinir yang Jadi Korban Longsor Cisarua Dapat Kenaikan Pangkat Luar Biasa

Kadispenal Laksamana Pertama TNI Tunggul. (TNI AL) TelegrapNews.com - Sebanyak 23 prajurit Korps Marinir menjadi…

10 jam ago
  • Kepri

KAWAL PEMULANGAN 133 WNI DEPORTASI DARI MALAYSIA SECARA AMAN DAN KONDUSIF

Polisi mengawal pemulangan 133 WNI yang dideportasi pemerintah Malaysia. f istimewa TelegrapNews.com - Polda Kepri…

11 jam ago
  • Kepri

362 PERSONEL POLDA KEPRI TERIMA SATYALANCANA PENGABDIAN TAHUN 2026

Personel Polda Kepri yang mendapatkan penghargaan. f istimewa TelegrapNews.com - Sebagai wujud penghargaan negara atas…

19 jam ago
  • Batam

PT ESUN : Bukan Limbah B3, Tapi Bahan dan Material Produksi Berizin Sah, Sebut BP Batam Berperan Aktif Menata Penumpukan Kontainer

Ribuan pencari kerja hendak melamar kerja di PT Esun, beberapa waktu lalu. Setiap tahunnya perusahaan…

2 hari ago
  • Nasional

Batas Penerimaan Hadiah Pejabat Rp 1,5 Juta di Perubahan Aturan Pelaporan Nilai Gratifikasi

gedung KPK. f. istimewa TelegrapNews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengubah ketentuan mengenai batas nominal…

2 hari ago
  • Batam

Kepala BP Batam Temui Warga Rempang Galang, Paparkan Rencana Pembangunan Sekolah Rakyat Terintegrasi Merah Putih

TelegrapNews.com - Kepala BP Batam, Amsakar Achmad, menemui warga Rempang Galang untuk memaparkan rencana pembangunan…

3 hari ago