Headline

Meski Hujan, Kampanye Ansar Ahmad di Batu Limau, Karimun, Tetap Meriah: “Kami Cinta Pak Ansar!”

Telegrapnews.com, Karimun – Hujan yang mengguyur Lapangan Batu Limau, Kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun, Sabtu (16/11/2024), tak menyurutkan semangat ratusan warga untuk menghadiri kampanye Calon Gubernur Kepulauan Riau nomor urut 01, Ansar Ahmad.

Kehadiran masyarakat ini dipicu kerinduan akan sosok pemimpin yang dikenal murah senyum dan totalitas dalam mengabdi kepada masyarakat.

Baca juga: Hujan Deras Tak Menyurutkan Warga Sagulung Hadir di Kampanye ASLI Bersama Artis Raffi Ahmad CS

“Kami masyarakat Batu Limau cinta Pak Ansar. Karena itu, meski hujan kami tetap datang dalam kampanye beliau,” ujar Satria, tokoh masyarakat Batu Limau.

Menurutnya, Ansar Ahmad adalah sosok pemimpin yang dirindukan dan layak melanjutkan kepemimpinan di Kepri.

Dalam orasinya, Ansar Ahmad menegaskan komitmennya untuk memperbaiki ruas jalan yang rusak di Pulau Ungar.

“Kami akan menganggarkan Rp500 juta untuk perbaikan jalan di Pulau Ungar. Dana ini berasal dari aspirasi Bu Dewi, Wakil Ketua I DPRD Kepri,” ungkapnya, disambut tepuk tangan meriah dari warga yang hadir.

Baca juga: Presiden Prabowo: Harga Tiket Pesawat Harus Turun Jelang Natal dan Tahun Baru 2024

Ansar juga menyampaikan bahwa jalan berlubang di Pulau Ungar sudah mendesak untuk diperbaiki, terutama saat hujan.

“Nanti jalannya akan diaspal. Kalau saya datang ke sini lagi, jalannya sudah mulus,” ujarnya penuh semangat, sembari memegang payung di tengah hujan.

Di sisi lain, Hj. Rohani, perwakilan warga Kecamatan Kundur yang turut hadir, menyatakan kebulatan tekad untuk mendukung pasangan Ansar-Nyanyang di Pilkada Kepri.

“Kami telah merasakan langsung manfaat program kerakyatan beliau, termasuk bantuan mobil jenazah dan pembangunan infrastruktur,” ujar Rohani.

Dalam kampanye ini, Ansar Ahmad juga menekankan pentingnya kelanjutan program-program kerakyatannya.

“Kalau saya kembali memimpin Kepri, program SPP gratis, seragam sekolah gratis, jaminan keselamatan nelayan, insentif RT/RW, Posyandu, dan guru akan tetap berlanjut. Kalau pemimpin Kepri berganti, siapa yang berani menjamin program ini berlanjut?” katanya disambut riuh tepuk tangan.

Acara ini menjadi momentum bagi Ansar Ahmad untuk memperkuat dukungan di Kabupaten Karimun, salah satu wilayah strategis di Kepulauan Riau.

Ansar memastikan bahwa pembangunan akan terus dilaksanakan secara merata di semua kabupaten/kota.

“Selagi program itu bermanfaat, pasti saya laksanakan,” pungkasnya.

Penulis: angga

Share

Recent Posts

  • Nasional

Gunung Marapi Sumatera Barat Kembali Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.000 Meter

Telegrapnews.com, Sumbar - Gunung Marapi yang terletak di perbatasan Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatera…

11 jam ago
  • Gaya Hidup

Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri 24 Turun Serentak Hari Ini di Batam, Ini Daftar Lengkapnya

Telegrapnews.com, Batam - Harga emas Antam, UBS, dan Galeri 24 di Batam, mengalami penurunan pada…

11 jam ago
  • Batam

Penataan DAS Baloi Disorot: Alih-Alih Cegah Banjir, Sungai Malah Menyempit dan Dipenuhi Taman

Telegrapnews.com, Batam – Rencana penataan Daerah Aliran Sungai (DAS) Baloi Indah menuai kritik tajam dari…

12 jam ago
  • Kepri

Ketua DPRD Kepri Kritik Teguran Kamaludin, Tegaskan Sidak Dewan adalah Fungsi Pengawasan Sah

Telegrapnews.com, Batam – Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Iman Sutiawan, angkat bicara menanggapi pernyataan kontroversial…

14 jam ago
  • Batam

LAM Batam Tegaskan Berpihak ke Warga Rempang, Tolak Keterlibatan dalam Tim Terpadu Penggusuran

Telegrapnews.com, Batam – Lembaga Adat Melayu (LAM) Kepulauan Riau (Kepri) Kota Batam menegaskan komitmennya untuk…

15 jam ago
  • Batam

Pelabuhan Feri Internasional Gold Coast Bengkong Tawarkan Tiket Lebih Murah Tanpa Seaport Tax

Telegrapnews.com, Batam – Pelabuhan Feri Internasional Gold Coast Bengkong memberikan kekhususan yang tidak ditemukan di…

16 jam ago