Rafiq ngopi senja di Tepilaut Tanjungpinang, Selasa (24/9/2024) (dok mc rudi-rafiq)
Telegrapnews.com, Tanjungpinang — Calon Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) nomor urut 2, H. Aunur Rafiq, mengunjungi sejumlah pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Tepilaut, Tanjungpinang, pada Selasa (24/9/2024) sore.
Dalam suasana santai sambil menikmati teh tarik dan kopi, Aunur Rafiq berbincang dengan para pedagang dan pemuda setempat.
Bupati Karimun dua periode ini menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari para pedagang dan warga yang hadir.
Baca juga: Hari Pertama sebagai Pjs Gubernur, Marlin Rudi Fokus pada Pengendalian Inflasi di Kepri
“Kami berterima kasih bapak ibu, mau duduk bersembang dengan kami. Ini karakter kami dengan Bapak H. Muhammad Rudi (calon Gubernur Kepri, pasangan Rafiq),” ujar Rafiq.
Aunur Rafiq menegaskan bahwa pemimpin harus mampu berbaur dengan masyarakat di berbagai tempat dan waktu.
Ia juga mengungkapkan rencananya untuk melakukan penataan terpadu bagi kawasan pedagang agar tertata lebih rapi dan nyaman.
Baca juga: Rudi-Rafiq Mulai Kampanye Perdana di Sei Panas Batam, Targetkan Ribuan Massa
Aunur Rafiq hadir di kawasan Tepilaut didampingi oleh dua anggota DPRD Kota Tanjungpinang Fraksi NasDem, Rantha Fauzi Sembiring dan Syarifah Elvyzana.
Kepada kedua legislator yang baru dilantik tersebut, Rafiq berpesan agar mereka menindaklanjuti setiap persoalan dan aspirasi yang disampaikan oleh masyarakat.
Kunjungan ini disambut antusias oleh para pedagang, yang tak segan-segan meminta untuk berfoto bersama Aunur Rafiq.
Ia pun berjanji akan bertemu dengan pedagang dan pemuda setempat dengan jumlah yang lebih banyak lagi di kesempatan mendatang.
Editor: dr
Telegrapnews.com, Sumbar - Gunung Marapi yang terletak di perbatasan Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatera…
Telegrapnews.com, Batam - Harga emas Antam, UBS, dan Galeri 24 di Batam, mengalami penurunan pada…
Telegrapnews.com, Batam – Rencana penataan Daerah Aliran Sungai (DAS) Baloi Indah menuai kritik tajam dari…
Telegrapnews.com, Batam – Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau, Iman Sutiawan, angkat bicara menanggapi pernyataan kontroversial…
Telegrapnews.com, Batam – Lembaga Adat Melayu (LAM) Kepulauan Riau (Kepri) Kota Batam menegaskan komitmennya untuk…
Telegrapnews.com, Batam – Pelabuhan Feri Internasional Gold Coast Bengkong memberikan kekhususan yang tidak ditemukan di…