Internasional

PM Israel Netanyahu Dievakuasi dari Knesset Usai Serangan Rudal Houthi ke Israel

Telegrapnws.com, Yerusalem – Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, dievakuasi ke lokasi aman setelah serangan rudal yang diluncurkan oleh kelompok Houthi dari Yaman menghantam wilayah Israel, Kamis (20/3/2025).

Serangan tersebut memicu alarm darurat di seluruh negeri, dengan sirene peringatan berbunyi di Tel Aviv, Yerusalem, dan wilayah lainnya. Netanyahu saat itu tengah menghadiri sesi Knesset untuk membahas undang-undang anggaran 2025 ketika sirene berbunyi di Yerusalem.

Menurut laporan layanan ambulans Israel, 13 orang terluka saat bergegas menuju tempat perlindungan setelah peringatan serangan udara.

Sementara itu, Komando Front Dalam Negeri Israel mengonfirmasi bahwa rudal tersebut terdeteksi berasal dari Yaman. Militer Israel mengklaim bahwa sistem pertahanan udara berhasil mencegat rudal sebelum memasuki wilayah udara Israel. Namun, Channel 12 Israel melaporkan bahwa rudal tersebut sebenarnya baru dicegat setelah melintasi perbatasan.

Serangan ini juga berdampak pada penerbangan sipil. Sebuah pesawat dari London yang dijadwalkan mendarat di Bandara Ben Gurion harus mengubah rutenya pada menit terakhir akibat sirene peringatan di Tel Aviv.

Juru bicara militer Ansarallah, Yahya Saree, mengklaim bahwa serangan tersebut menargetkan Bandara Ben Gurion dengan rudal balistik hipersonik. Ia menegaskan bahwa operasi tersebut berhasil mencapai targetnya.

“Kami akan terus mencegah navigasi Israel dan mendukung saudara-saudara kami di Gaza sampai agresi berhenti dan pengepungan dicabut,” ujar Yahya Saree, mengutip Palestine Chronicle.

Serangan ini menambah daftar panjang serangan rudal dan drone yang diluncurkan oleh Houthi Yaman terhadap Israel selama 15 bulan terakhir.

Sebelumnya, serangan sempat dihentikan saat gencatan senjata di Gaza mulai berlaku pada 19 Januari 2025. Namun, serangan terbaru ini menunjukkan bahwa ketegangan kembali meningkat di kawasan tersebut.

Editor: dr

Share

Recent Posts

  • Hukum Kriminal

Bea Cukai Batam Gagalkan Penyelundupan Paruh Rangkong dan Taring Beruang Madu

TelegrapNews.com, Batam – Bea Cukai Batam menggagalkan upaya penyelundupan bagian tubuh satwa dilindungi yang dikirim…

3 hari ago
  • Hukum Kriminal

Bareskrim Polri dan Polda Kepri Bongkar Peredaran Narkoba di Club Malam Batam

TelegrapNews.com, Batam – Tim gabungan Bareskrim Polri dan Polda Kepulauan Riau membongkar peredaran narkoba di…

3 hari ago
  • Batam

Sinergi Kejari dan PWI Batam, Perlindungan Nyata bagi Dunia Pendidikan

TelegrapNews.com, Batam - Langkah Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam bersama Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Batam dalam…

5 hari ago
  • Anamabas

Kejati Kepri dan Kejari Lingga Sosialisasi Pencegahan Korupsi di Singkep Lingga

TelegrapNews.com, Dabo Singkep - Kejaksaan Tinggi Kepulauan Riau bersama dengan Kejaksaan Negeri Lingga melalui program…

5 hari ago
  • Batam

Sampah di Sekitar Jembatan Barelang, Pengunjung Keluhkan Pemandangan Kotor

TelegrapNews.com, Batam – Warga Batam yang datang untuk menikmati sore hari di Jembatan Barelang mengeluhkan…

6 hari ago
  • Batam

Pedagang di Jembatan Barelang Kecewa, Uang Sampah Sudah Dibayar tapi Sampah Tak Diangkut

TelegrapNews.com, Batam – Pedagang di Jembatan 1 dan 2 Barelang, Kota Batam mengeluhkan penumpukan sampah…

6 hari ago