Headline

Warga Sambau Dukung Penuh HMR untuk Gubernur Kepri: “Pak Rudi Beri Fakta, Bukan Kata”

Telegrapnews.com, Batam – Kehadiran calon Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), H Muhammad Rudi (HMR), disambut hangat oleh masyarakat Kelurahan Sambau dalam acara silaturahmi dan kampanye dialogis pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri, HMR dan H Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq), pada Senin (11/11/2024) malam.

Di fasum kavling Bakauserip RT 02/RW 02, Kecamatan Nongsa, Batam, HMR disambut antusias, mencerminkan dukungan kuat warga terhadap sosok pemimpin tersebut.

Dalam acara ini, masyarakat tak hanya menunjukkan apresiasi tetapi juga menyampaikan harapan besar kepada HMR.

Baca juga: Unggul 10 Persen, Rudi-Rafiq Diyakini Mampu Geser Petahana di Pilgub Kepri

Ramlan HS, tokoh masyarakat Sambau, berterima kasih atas pembangunan yang telah dilakukan HMR selama menjabat sebagai Wali Kota Batam. Dia berharap kepemimpinannya dapat berlanjut untuk seluruh Provinsi Kepri.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Pak Rudi atas semua pembangunan yang sudah dilakukan untuk masyarakat di Kota Batam, khususnya di Kecamatan Nongsa. Kami berharap Pak Rudi memimpin Kepri agar maju seperti Batam,” ujar Ramlan.

Ketua Tim Pemenangan Rudi-Rafiq Kecamatan Nongsa, Abdul Karim, menekankan bahwa masyarakat Sambau sudah melihat hasil nyata dari kerja HMR, tanpa perlu janji belaka. Menurutnya, HMR adalah pemimpin yang mengedepankan bukti nyata, bukan sekadar kata-kata.

Baca juga: Rudi-Rafiq Rangkul Gen Z Kepri dalam Diskusi “Madilog”, Bahas Masa Depan Provinsi

“Pak Rudi adalah orang yang berbicara melalui fakta. Sebenarnya untuk Sambau, Pak Rudi tak perlu datang karena kami sudah melihat bukti nyata hasil kerjanya. Beliau bukan tipe yang hanya berjanji, tetapi sosok yang langsung menggagas dan melaksanakan,” kata Karim.

Karim menambahkan, jika masyarakat ingin melihat perubahan nyata di Kepri, HMR adalah pilihan tepat. Ia yakin bahwa keberhasilan HMR dalam memajukan Batam akan mampu membawa Kepri menuju kemajuan yang lebih luas.

Editor: denni risman

Share

Recent Posts

  • Politik

Mantan Caleg NasDem Ungkap Kekecewaan: Tak Ada Perhatian, Padahal Ikut Menangkan Kursi DPRD Tanjungpinang!

Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Aroma kekecewaan menyeruak dari internal Partai NasDem Tanjungpinang. Seorang mantan Calon Legislatif…

13 jam ago
  • Hukum Kriminal

Geger Beras Oplosan di Pekanbaru! Polda Riau Sita 9 Ton, Ungkap Modus Licik dan Libatkan Merek Premium!

Telegrapnews.com, Pekanbaru — Skandal beras oplosan kembali mengguncang publik! Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Riau…

14 jam ago
  • Featured

Benarkah Batam Bebas Beras Oplosan? Fakta Lama Terungkap, Mafia Beras Masih Gentayangan!

Telegrapnews.com, Batam – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) baru-baru ini menyatakan bahwa Batam dan…

15 jam ago
  • Featured

Batam Terkepung Mafia Pangan: Di Balik Oplosan Beras, Ada Rente, Kartel, dan “Dispensasi Ilegal”

Telegrapnews.com, Batam — Pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang mengecam praktik pengoplosan beras subsidi menjadi beras…

2 hari ago
  • Kepri

Diduga 5 Warga Tanjungpinang Terjebak Konflik Thailand-Kamboja, BP3MI Kepri Angkat Suara

Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Konflik memanas antara Thailand dan Kamboja kini menimbulkan kecemasan bagi keluarga pekerja…

2 hari ago
  • Hukum Kriminal

Upah Rp5 Juta per Bungkus! OT Rela Jadi Kurir Sabu, Disergap Saat Mau Terbang dari Bandara Hang Nadim Batam

Telegrapnews.com, Batam – Upaya penyelundupan narkotika kembali digagalkan di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam. Seorang…

2 hari ago