Kejari Batam memusnakan barang bukti narkoba, Rabu (9/7/2025) (ist)
Telegrapnews.com, Batam – Rabu (9/7/2025) pelataran Kejaksaan Negeri (Kejari) Batam terlihat asap hitam tipis mengepul. Diiringi suara menderu dari mesin incinerator, momen itu bukan sekadar rutinitas—melainkan aksi nyata perang terhadap peredaran narkoba yang masih membayangi Kota Batam.
Kepala Kejari Batam, I Ketut Kasna Dedi, memimpin langsung pemusnahan barang bukti narkotika dari ratusan perkara hukum yang sudah inkrah. Dalam pernyataannya, Kasna menegaskan bahwa kegiatan ini bukan seremoni semata.
“Batam adalah wilayah strategis yang rawan jadi pintu masuk narkoba. Kami harus tegas dan transparan dalam penegakan hukum,” tegasnya.
Barang bukti yang dimusnahkan pun mengejutkan, dengan rincian sebagai berikut:
Tak hanya narkoba, barang bukti non-narkotika dari 247 perkara lain ikut dimusnahkan. Mulai dari alat isap, timbangan digital, dompet, dokumen, hingga telepon genggam yang dihancurkan pakai palu dan linggis.
Pemusnahan dilakukan menggunakan incinerator bersuhu tinggi, memastikan barang bukti benar-benar tak bisa disalahgunakan lagi.
Kasna menyebut, total barang bukti yang dimusnahkan ini berpotensi menyelamatkan 28.821 jiwa dari bahaya narkoba.
“Kami harap ini menjadi momentum kolektif untuk melindungi generasi muda dari ancaman narkotika,” ucapnya dengan lantang.
Acara ini dihadiri sejumlah pejabat, mulai dari Ketua PN Batam Tiwik, Penyidik Madya BNNP Kepri Kombes Pol Bravo Asena, Wadir Resnarkoba Polda Kepri AKBP Achmad Suherlan, dan Wakapolresta Barelang AKBP Fadli Agus.
Perang belum usai. Tapi hari ini, Batam mencatat kemenangan besar.
Editor: jd
Telegrapnews.com, Batam - Bagi para pengendara yang sering touring lintas kota atau provinsi, risiko kena…
Telegrapnews.com, Johor Bahru – Sebanyak 232 WNI/PMI (Warga Negara Indonesia / Pekerja Migran Indonesia) dideportasi…
Telegrapnews.com, Bintan – Petugas gabungan Polisi Militer TNI AD (POMAD) dan Bea Cukai menggelar operasi…
Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Geger di Gurindam 12! Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Pemprov Kepri) melakukan pembongkaran…
Telegrapnews.com, Kepri – Dinas Pariwisata Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) meluncurkan tagline baru yang siap mengguncang…
Telegrapnews.com, Batam – Ingin liburan atau urusan bisnis ke Singapura dari Batam? Jangan buru-buru beli…