Hukum Kriminal

Geger di Bintan! Pria 62 Tahun Bacok Sahabat Sendiri karena Tak Disapa Dua Bulan

Telegrapnews.com, Bintan – Kasus penganiayaan menggemparkan warga Kampung Galang Batang, Kecamatan Gunung Kijang, Bintan. Seorang pria lanjut usia berinisial P (62) nekat menganiaya sahabat lamanya hanya karena alasan sepele: tak disapa selama dua bulan.

Fakta mengejutkan ini diungkap dalam konferensi pers yang digelar Polres Bintan pada Senin, 19 Mei 2025. Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Bintan AKBP Yunita Stevani, di Lobi Satreskrim Polres Bintan, didampingi jajaran Kasatreskrim.

“Pelaku merasa sakit hati karena korban tidak pernah lagi menyapanya dalam dua bulan terakhir. Dari situ timbul niat pelaku untuk melakukan penganiayaan,” ujar AKBP Yunita membuka keterangan pers.

Peristiwa berdarah itu terjadi pada April lalu. Saat itu, korban tengah duduk santai di depan rumah kontrakannya sambil bermain ponsel, menunggu waktu mandi malam. Tanpa disadari, pelaku datang dari belakang dan langsung membacok wajah korban dengan sebilah parang, hingga korban mengalami luka berat.

Aksi brutal itu langsung memicu kehebohan warga sekitar. Polisi yang menerima laporan dengan sigap turun ke lokasi.

“Satreskrim Polres Bintan bersama Unit Reskrim Polsek Gunung Kijang segera melakukan pengejaran. Pelaku berhasil diamankan beserta barang bukti parang yang digunakan untuk menyerang korban,” jelas Kapolres.

Kini, pelaku harus mempertanggungjawabkan perbuatannya secara hukum. Ia dijerat dengan Pasal 354 Ayat 1 KUHP dan/atau Pasal 351 Ayat 2 KUHP, dengan ancaman hukuman penjara paling lama 8 tahun.

Kasus ini menjadi pengingat bahwa rasa sakit hati yang dipendam tanpa komunikasi bisa berubah jadi tragedi. Polisi mengimbau masyarakat untuk menyelesaikan konflik secara bijak dan tidak main hakim sendiri.

Penulis: fitriyadi

Share

Recent Posts

  • Batam

Warga The Icon Central Kesal, Pasang Spanduk Tolak Homestay dan Protes IPL Mencekik

Warga membentangkan spanduk sebagai bentuk protes. F istimewa telegrapNews.com – Kekesalan warga Perumahan The Icon…

17 jam ago
  • Gaya Hidup

Batuk,Pilek dan Sakit Tenggorokan, Lakukan 8 Hal ini Mengatasinya

ILustrasi batuk dan pilek. F. Istock telegrapnews.com - Dengan perubahan cuaca yang tak menentu, peningkatan…

20 jam ago
  • Info Cuaca

BMKG: Hari ini Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Sedang hingga Lebat

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini berupa potensi hujan ringan, sedang, hingga…

21 jam ago
  • Nasional

KIP Memutuskan Ijazah Jokowi Bisa Diakses Publik dan Merupakan Informasi Terbuka

ILUSTRASI: Tangkapan layar salah satu akun yang menyebut ijazah Jokowi palsu. (ANTARA/Facebook) telegrapnews.com - Komisi…

23 jam ago
  • Batam

Penataan SDM BP Batam, 681 Orang Terima SK Pegawai Tetap

Kepala BP Batam Amsakar Achmad memberikan SK kepada salah satu pegawai. F dok BP Batam…

2 hari ago
  • Politics

Megawati Tegas Menolak Wacana Pilkada Melalui DPRD, Sebut Penghianatan Reformasi

Megawati Soekarno Putri F. Humas PDIP telegrapnews.com - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan…

2 hari ago