Hukum Kriminal

GRIB Laporkan PT Japfa Soal Limbah, Polres Bintan: Masih Dalam Proses

Telegrapnews.com, Bintan – Polres Bintan melalui Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) hingga kini belum memberikan keterangan resmi terkait laporan dugaan pencemaran limbah oleh PT. Japfa yang dilayangkan oleh Dewan Pimpinan Cabang Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (DPC GRIB) Kabupaten Bintan.

Laporan tersebut diajukan secara resmi oleh Ketua DPC GRIB Bintan, Rusli Alam Bara, bersama para pemilik lahan kebun yang terdampak, pada Selasa, 18 Maret 2025. Dugaan pencemaran limbah tersebut disebut mengakibatkan kerusakan lahan kebun warga di wilayah Kelurahan Kawal, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepulauan Riau.

Namun hingga Selasa (22/04/2025), atau lebih dari satu bulan sejak laporan dibuat, belum ada kejelasan atau perkembangan signifikan terkait penanganan kasus tersebut, yang kemudian menjadi sorotan publik dan bahan perbincangan di kalangan masyarakat.

Ketika dikonfirmasi, Kasi Humas Polres Bintan, AKP Prasojo menyampaikan bahwa proses penyelidikan masih berlangsung. Ia menyebut bahwa Kasat Reskrim Polres Bintan telah meninjau langsung lokasi dugaan pencemaran.

“Saya sudah tanya Kasat Reskrim, iya mengatakan sudah turun ke lokasi untuk meninjau, dan saat ini masih dalam proses. Dan pula kerjaan bukan hanya itu, harus bisa menunggu. Intinya, proses tetap terus berjalan,” ujar AKP Prasojo saat dikonfirmasi, Selasa siang (22/04/2025).

Masyarakat dan pihak pelapor berharap agar laporan tersebut dapat segera ditindaklanjuti secara transparan dan profesional oleh aparat kepolisian, mengingat dampaknya yang menyangkut lingkungan dan keberlangsungan lahan pertanian warga.

Penulis: Fitriyadi

Share

Recent Posts

  • Gaya Hidup

Soda Kue dan Garam Bisa Hilangkan Bau Kaki, Begini Cara Pembuatannya

Ilustrasi merendam kaki dengan garam dan soda kue. f Istimewa telegrapnews.com - Meskipun menjaga kaki…

1 hari ago
  • Internasional

Gelombang Protes Meluas di Iran, Pemerintah Sampai Mematikan Internet Nasional

Demonstrasi semakin meluas di Iran. (West Asia News Agency via Reuters) telegrapnews.com - Aksi demonstrasi…

1 hari ago
  • Nasional

KPK Menangkap Delapan Orang dari Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Utara.

telegrapnews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap delapan orang dari operasi tangkap tangan (OTT) di…

1 hari ago
  • Nasional

Jelang HPN 2026, Pemprov Banten dan Panitia Gelar Rapat Koordinasi

Jelang HPN 2026, Pemprov Banten dan Panitia Gelar Rapat Koordinasi. Tampak Sekdaprov Banten dan Panitia…

2 hari ago
  • Ekonomi

OJK Catat Bahwa Jumlah Investor Kripto di Indonesia 19,56 juta Konsumen

Ilustrasi Crypto. F ist telegrapnews.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat jumlah investor aset kripto…

2 hari ago
  • Hukum Kriminal

Aksi Kejar-kejaran di Perairan Tanjung Uban, Bea Cukai Batam KembaliTindak Upaya Penyelundupan Sejumlah Barang Kiriman

Kapal yang diamankan Bea Cukai karena diduga membawa barang selundupan dari Batam ke Pulau Bintan.…

2 hari ago