Rapat Pleno PWI Jawa Barat yang diperluas memutuskan mendukung penuh Zulmansyah sebagai Ketum PWI Pusat (dok pwi jabar)
Telegrapnews.com, Bandung – PWI Jawa Barat kompak mendukung Zulmansyah Sekedang sebagai Ketua Umum PWI Pusat hasil KLB PWI. Dukungan ini diambil dalam Rapat Pleno PWI Jawa Barat yang diperluas, Jumat (20/9/2024) sore di Kantor PWI Jawa Barat, Bandung.
Rapat pleno yang dipimpin oleh Ketua PWI Jawa Barat, Hilman Hidayat, dihadiri oleh seluruh pengurus PWI Jawa Barat, Ketua Dewan Kehormatan Olan Sibarani, Ketua Dewan Penasehat Firman Rahmat, serta Ketua dan Sekretaris PWI Kabupaten/Kota se-Jawa Barat.
Baca juga: Pleno Perdana PWI Pusat Sepakati Riau sebagai Tuan Rumah HPN 2025
Hilman menegaskan bahwa PWI Jawa Barat solid dalam mendukung hasil KLB PWI Pusat.
“Kami tetap komitmen pada kesepakatan awal untuk mendukung kepengurusan PWI Pusat versi KLB. Ini sudah menjadi keputusan bersama hasil rapat pleno yang kami gelar,” tegas Hilman usai rapat.
Hilman juga menekankan bahwa seluruh aktivitas organisasi PWI di tingkat provinsi hingga kabupaten/kota harus tetap berjalan sebagaimana mestinya.
Dalam rapat tersebut, Dewan Kehormatan PWI Jawa Barat, Olan Sibarani, menyatakan dukungan penuh terhadap langkah yang telah diambil pengurus PWI Jawa Barat.
Baca juga: PWI Prihatin atas Kekerasan terhadap Wartawan, Ketum PWI Pusat Zulmansyah Serukan Perlawanan
Ia menegaskan bahwa keputusan ini sudah sesuai dengan Pedoman Dasar dan Pedoman Rumah Tangga (PDPRT) organisasi.
Firman Rahmat, Ketua Dewan Penasehat PWI Jawa Barat, juga menambahkan bahwa keputusan rapat pleno harus diikuti oleh seluruh anggota dan pengurus PWI se-Jawa Barat.
Dalam rapat tersebut, berbagai tanggapan muncul dari para Ketua PWI se-Jawa Barat, yang mayoritas mendukung keputusan rapat pleno untuk mendukung kepemimpinan Zulmansyah Sekedang.
Baca juga: Zulmansyah Sekedang Terpilih sebagai Ketua Umum PWI 2023-2028 dalam KLB di Jakarta
Tidak ada satupun yang menyatakan dukungan terhadap kepemimpinan Hendry CH Bangun. Namun begitu beberapa peserta mengusulkan upaya rekonsiliasi setelah pertemuan antara Zulmansyah dan Hendry di Kantor Menkumham.
Rapat pleno ini menegaskan posisi PWI Jawa Barat yang solid dalam mendukung kepemimpinan Zulmansyah Sekedang sebagai Ketua Umum PWI Pusat. (r)
Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Aroma kekecewaan menyeruak dari internal Partai NasDem Tanjungpinang. Seorang mantan Calon Legislatif…
Telegrapnews.com, Pekanbaru — Skandal beras oplosan kembali mengguncang publik! Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Riau…
Telegrapnews.com, Batam – Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) baru-baru ini menyatakan bahwa Batam dan…
Telegrapnews.com, Batam — Pernyataan Presiden Prabowo Subianto yang mengecam praktik pengoplosan beras subsidi menjadi beras…
Telegrapnews.com, Tanjungpinang – Konflik memanas antara Thailand dan Kamboja kini menimbulkan kecemasan bagi keluarga pekerja…
Telegrapnews.com, Batam – Upaya penyelundupan narkotika kembali digagalkan di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam. Seorang…