Headline

Demonya Soal Air Tapi yang Dirusak Baliho Rudi-Rafiq, Lang-lang Laut Kepri Siap Bertindak

Telegrapnews.com, Batam – Panglima Lang-lang Laut Provinsi Kepri Suherman mengecam pengrusakan baliho pasangan calon Gubernur Kepri dan Wakil Gubernur Kepri H Muhammad Rudi dan H Aunur Rafiq.

Aksi pengrusakan terjadi saat warga Tanjung Uncang demo soal air, Rabu (18/9/2024).

Bersama Satgas Lang-lang Laut, Suherman datang ke posko pemenangan Rudi-Rafiq di Sei Panas, Batam, Rabu (18/9/2024).

Baca juga: Hujan dan Angin Kencang di Batam: Polda Kepri Evakuasi Pohon Tumbang di Empat Lokasi

Menurut Suherman, unjukrasa dan pernyataan pendapat adalah sah dan hak warga. Namun, dia menyayangkan adanya pengrusakan fasilitas umum dan baliho pasangan Rudi-Rafiq.

“Kami tak rela, baliho calon gubernur yang kami dukung dirusak,” kata Suherman.

Kedatangan Suherman dan Satgas ke Posko Tim Pemenangan Rudi-Rafiq, katanya, karena dia mendengar ada yang menumpangi demo dan ingin datang ke posko pemenangan.

“Silakan demo, tapi jangan merusak yang lain,” ujarnya

Sekretaris Tim Pemenangan Rudi-Rafiq Provinsi Kepri Muhammad Kamaluddin mengapresiasi dukungan Satgas Lang-lang Laut. Mewakili Rudi -Rafiq, ia menyampaikan terimakasih.

Baca juga: Bawaslu Ingatkan ASN dan Aparat untuk Hindari Pelanggaran Netralitas di Pilkada Kepri 2024

“Kita jaga sama-sama agar Batam dan Kepri ini kondusif. Semua saling menjaga,” kata Kamaluddin.

Diketahui pengrusakan baliho Rudi-Rafiq terjadi di Tanjung Uncang, Batam. Sejumlah oknum peserta demo air menyasar baliho Rudi-Rafiq dan merusaknya.

Penulis: dr

Share

Recent Posts

  • Batam

Warga The Icon Central Kesal, Pasang Spanduk Tolak Homestay dan Protes IPL Mencekik

Warga membentangkan spanduk sebagai bentuk protes. F istimewa telegrapNews.com – Kekesalan warga Perumahan The Icon…

15 jam ago
  • Gaya Hidup

Batuk,Pilek dan Sakit Tenggorokan, Lakukan 8 Hal ini Mengatasinya

ILustrasi batuk dan pilek. F. Istock telegrapnews.com - Dengan perubahan cuaca yang tak menentu, peningkatan…

18 jam ago
  • Info Cuaca

BMKG: Hari ini Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Sedang hingga Lebat

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini berupa potensi hujan ringan, sedang, hingga…

19 jam ago
  • Nasional

KIP Memutuskan Ijazah Jokowi Bisa Diakses Publik dan Merupakan Informasi Terbuka

ILUSTRASI: Tangkapan layar salah satu akun yang menyebut ijazah Jokowi palsu. (ANTARA/Facebook) telegrapnews.com - Komisi…

21 jam ago
  • Batam

Penataan SDM BP Batam, 681 Orang Terima SK Pegawai Tetap

Kepala BP Batam Amsakar Achmad memberikan SK kepada salah satu pegawai. F dok BP Batam…

2 hari ago
  • Politics

Megawati Tegas Menolak Wacana Pilkada Melalui DPRD, Sebut Penghianatan Reformasi

Megawati Soekarno Putri F. Humas PDIP telegrapnews.com - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan…

2 hari ago