Headline

Rudi-Rafiq Mulai Kampanye Perdana di Sei Panas Batam, Targetkan Ribuan Massa

Telegrapnews.com, Batam – Pasangan calon (Paslon) nomor urut 2 Pilkada Kepri, HM Rudi dan H Aunur Rafiq (Rudi-Rafiq), akan memulai kampanye perdana mereka pada Sabtu (28/9/2024). Kampanye tersebut akan digelar di Posko Pemenangan mereka di Sei Panas, Kota Batam. Diperkirakan massa yang akan hadir sekitar 3 hingga 5 ribu massa.

Sekretaris Tim Pemenangan Rudi-Rafiq, M Kamaluddin, menjelaskan bahwa lokasi kampanye dipilih karena area terbuka. Disebutkan,  di samping posko dapat menampung massa dalam jumlah besar.

Baca juga: Sumbang Rp100 Juta untuk Perbaikan Masjid Agung Al Hikmah Tanjungpinang, Rudi-Rafiq Didoakan Jamaah Jadi Gubernur Kepri

“Kami ingin menunjukkan bahwa posko ini hidup 24 jam untuk menerima aspirasi dari masyarakat dan simpatisan,” ujar Kamaluddin. Saat ini Kamaludin juga menjabat sebagai Sekretaris DPW Partai Nasdem Kepri.

Kamaluddin, didampingi Juru Bicara Tim Rudi-Rafiq, Candra Ibrahim, menambahkan bahwa dalam kampanye perdana tersebut, aturan kampanye, baik dari UU Pemilu maupun peraturan KPU, akan disosialisasikan kepada para relawan, simpatisan, dan massa partai koalisi.

Baca juga: Konsolidasi DPD NasDem Tanjungpinang: Rudi Ajak Kader Bergerak Memenangkan 2R di Pilkada Kepri

“Dengan ini, akan ada jejak digital bahwa kami telah menyampaikan peraturan dan larangan kampanye secara resmi,” tegasnya.

Ketua Panitia Peluncuran Kampanye Perdana, Rustam Efendi, menjelaskan bahwa kampanye ini tidak hanya berisi pidato politik, tetapi juga akan dimeriahkan oleh aneka hiburan musik dan kreasi dari para relawan kecamatan se-Batam.

Baca juga: 2R, Rudi-Rafiq Tunda Launching Kampanye Perdana Pilkada Kepri ke 28 September

Sementara itu, Juru Bicara Tim Rudi-Rafiq, Candra Ibrahim, mengungkapkan bahwa karena waktu kampanye yang singkat, hanya dua bulan, pasangan Rudi-Rafiq tidak dapat mengunjungi semua daerah di Kepulauan Riau.

“Jadwal kampanye akan disusun dengan skala prioritas,” tutup Candra.

Editor: dr

Share

Recent Posts

  • Batam

Warga The Icon Central Kesal, Pasang Spanduk Tolak Homestay dan Protes IPL Mencekik

Warga membentangkan spanduk sebagai bentuk protes. F istimewa telegrapNews.com – Kekesalan warga Perumahan The Icon…

15 jam ago
  • Gaya Hidup

Batuk,Pilek dan Sakit Tenggorokan, Lakukan 8 Hal ini Mengatasinya

ILustrasi batuk dan pilek. F. Istock telegrapnews.com - Dengan perubahan cuaca yang tak menentu, peningkatan…

19 jam ago
  • Info Cuaca

BMKG: Hari ini Mayoritas Kota Besar Diguyur Hujan Sedang hingga Lebat

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini berupa potensi hujan ringan, sedang, hingga…

20 jam ago
  • Nasional

KIP Memutuskan Ijazah Jokowi Bisa Diakses Publik dan Merupakan Informasi Terbuka

ILUSTRASI: Tangkapan layar salah satu akun yang menyebut ijazah Jokowi palsu. (ANTARA/Facebook) telegrapnews.com - Komisi…

22 jam ago
  • Batam

Penataan SDM BP Batam, 681 Orang Terima SK Pegawai Tetap

Kepala BP Batam Amsakar Achmad memberikan SK kepada salah satu pegawai. F dok BP Batam…

2 hari ago
  • Politics

Megawati Tegas Menolak Wacana Pilkada Melalui DPRD, Sebut Penghianatan Reformasi

Megawati Soekarno Putri F. Humas PDIP telegrapnews.com - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, menegaskan…

2 hari ago